Syafrudin: Peran Pers Penting dalam Mengontrol Pembangunan

MENERIMA PENGHARGAAN: Walikota Serang Syafrudin menerima penghargaan sebagai kepala daerah terkomunikatif dalam acara Peringatan HPN yang diselenggarakan oleh PWKS di Gedung Juang 45, Kota Serang, Rabu (9/2)

SERANG – Peran pers dalam pembangunan di daerah sangatlah penting. Khusus Pokja Wartawan Kota Serang (PWKS) yang turut serta mengontrol pembangunan di Kota Serang.

Hal itu diungkapkan Walikota Serang Syafrudin dalam acara peringatan Hari Pers Nasional (HPN) yang diselenggarakan oleh PWKS di Gedung Juang 45, Kota Serang, Rabu (9/2). Kegiatan ini juga dirangkai dengan tali kasih terhadap anggota keluarga wartawan yang telah ditinggalkan.

Bacaan Lainnya

Selain itu, PWKS juga menggelar lomba menulis dan videografi kategori masyarakat umum sebagai aspirasi untuk Pemerintah Kota (Pemkot) Serang.

“Kami bahagia dengan adanya PWKS, selama kepemimpinan kami  banyak masukan sebagai kritik, sebagai koreksi Pemkot agar dilengkapi dan lebih baik lagi,” katanya.

Maka dari itu, ia mengintruksikan kepada para Kepala OPD agar tidak tertutup dengan keberadaan pers.

“Saya mengajak kepada kepala OPD agar terbuka untuk wartawan, saya di whatsapp malam-malam masih jawab. Apa yang diperbuat wartawan positif, untuk perbaikan, justru sosial kontrol,” ujarnya.

Sebab ditarik dari sejarahnya, pers memiliki peran penting dalam kemerdekaan. “Peran serta wartawan dalam memerdekaan masyarakat Indonesia, bagaimana memberikan informasi ke masyarakat, alhamdulah ada wartawan mengabarkab kemerdekaan ini tersiar bahwa 1945 tercetus,” ucapnya.

Namun saat ini, kabar bohong atau hoax harus diantisipasi agar tidak menyesatkan publik. “Yang kita antisipasi ini harus melawan hoax. Wartawan tidak ada dendam pribadi, harus independen, progresif, insya allah semuanya baik,” paparnya. (mam)

Pos terkait