Mengembalikan Kejayaan Banten Lewat Festival

FESTIVAL: Ratusan kapal nelayan dihias menarik untuk memeriahkan Festival Teluk Banten di Pulau Lima, Karangantu, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Minggu (19/2).

SERANG–Teluk Banten Karangantu, Kecamatan Kasemen, punya histori. Sebagai pusat perdagangan di era kesultanan Banten. Seiring berjalannya waktu, sejarah itu tenggelam termakan zaman.

Namun, pemerintah daerah tak tinggal diam. Berupaya kembali mengembalikan kejayaan Teluk Banten lewat festival untuk mengangkat potensi wisata lokal. Festival digelar akhir pekan lalu dengan menyuguhkan ragam hiburan.

Bacaan Lainnya

Pj Gubernur Banten Al Muktabar hadir menyaksikan festival bersama pejabat daerah lainnya. Ribuan masyarakat memadati dua wilayah destinasi wisata laut di Kota Serang untuk menikmati keseruan rangkaian kegiatan Festival Teluk Banten.

Secara tidak langsung, Festival Teluk Banten dirasakan manfaatnya para pedagang di pesisir Pantai Gope dan Pulau Lima. Salah satu warga dan pemilik usaha makanan di Pantai Gope, Arif Nur Hakim menuturkan adanya Festival tersebut telah mendorong masyarakat untuk mendatangi Pantai Gope dan Pulau Lima.

“Ramai pengunjung yang dagang juga ramai sampai ada yang bukan stand juga,” kata Arif saat kegiatan di Pulau Lima. Di tempat yang sama Pengagas Festival Teluk Banten, Nunung Syaifuddin mengatakan tujuan diadakannya festival Teluk Banten ini dalam rangka untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Banyak sekali sektor, mulai dari sektor perikanan, wisata bahari maupun wisata religinya,” kata Nunung kepada wartawan. Kawasan Pulau Lima maupun wisata laut disekitarnya, menurut Nunung, memiliki potensi yang bagus untuk mendongkrak perekonomian masyarakat terlebih untuk pelaku UMKM di Kota Serang.

“Saya kira kalau dikelola dan dikemas dengan baik saya yakin mampu mengangkat marwah Banten,” katanya. Nunung berharap Pemerintah bisa membuat satu inovasi untuk mendukung destinasi wisata yang ada di Kota Serang, sehingga tidak hanya sebagai tempat rekreasi namun juga sebagai tempat ladang masyarakat mencari nafkah.

“Pemkot mampu membuat satu program yang nantinya betul-betul bisa mengangkat kembali Marwah Banten,” harapnya. Walikota Serang Syafrudin mengatakan melalui pesta laut ini bisa menjadi salah satu cara untuk mendongkrak wisata laut dan religi yang ada di Provinsi Banten.

“Mengingat teluk banten ini adalah sejarah kejayaan dahulu, kemudian disamping itu juga untuk mendongkrak wisata laut dan wisata religi, karena disitu ada juga kuburan para wali yang ada di pulau lima,” katanya.

Selain bisa mengangkat wisata laut di Kota Serang khususnya di Provinsi Banten, Syafrudin juga berharap para pelaku usaha bisa terus berinovasi sehingga UMKM di Kota Serang bisa berkembang. “UMKM serta wisatawan juga akan terus berkembang,” katanya.

Penjabat Gubernur Banten, Al Muktabar, bertekad mengembalikan kejayaan Teluk Banten. Beragam potensi terdapat di Teluk Banten dapat dioptimalkan untuk mengembalikan kejayaan Teluk Banten.

“Kita berupaya optimalkan potensi-potensi yang sekarang ada di Teluk Banten,” kata Al Muktabar. Salah satu upaya optimalisasi potensi Teluk Banten adalah pengembangan destinasi wisata Pulau Lima. Al Muktabar optimis destinasi wisata di Pulau Lima akan menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Provinsi Banten. (*).

Pos terkait