“Dengan layanan keliling ke setiap kelurahan, pelayanan dokumen kependudukan memudahkan masyarakat, mengurus dokumen kependudukan seperti perekaman e-KTP dan lainnya. Ini dilakukan untuk menjangkau masyarakat di wilayahnya masing-masing,” ujarnya.
Dia berharap, masyarakat yang membutuhkan layanan tersebut agar dapat memanfaatkan secara baik untuk mengurus dokumen kependudukan terutama mereka yang belum memiliki dokumen kependudukan seperti e-KTP dan administrasi kependudukan lainnya.
“Kita ingin lebih mendekatkan dan dapat lebih mudah di jangkau apalagi bagi remaja yang belum memiliki e-KTP, sehingga dapat memudahkan mengurusnya,” pungkasnya.
Reporter: Abdul Aziz Muslim