Camat Karawaci Bakal Tata Looping Gerendeng

Camat Karawaci
Camat Karawaci, Mahdiar saat mediasi dan menyosialisasikan penataan ulang para pelaku UMKM di area Looping Gereng, di aula Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Tangerang, Selasa (9/1) lalu. (Abdul Aziz Muslim/Banten Ekspres)

KOTA TANGERANG—Camat Karawaci, Mahdiar bersama Lurah Sukajadi dan jajarannya melakukan mediasi terkait penataan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang berlokasi di sekitaran looping Gerendeng, Selasa (10/1/2024).

Mahdiar mengatakan, pihaknya melakukan mediasi terkait penataan ulang para pelaku UMKM di tepian sungai Cisadane sekitar area looping Gerendeng, Kelurahan Sukajadi.

Bacaan Lainnya

“Kita menyosialisasikan terkait penataan ulang para pelaku UMKM di lokasi yang sudah ditentukan, supaya nantinya terlihat estetik, tidak terkesan kumuh,” kata Camat Karawaci, Mahdiar saat dihubungi, Rabu (10/1/2024).

Diketahui, Pemkot Tangerang melakukan penertiban para pedagang yang berjualan di sekitaran Jalan Gerendeng hingga Looping Gerendeng, Kelurahan Sukajadi, Minggu (7/1/2024) lalu.

Mahdiar menuturkan, puluhan para pedagang kaki lima yang berjualan di tepian Sungai Cisadane itupun setelah dilakukan sosialisasi, hasilnya mendukung dilakukan penataan ulang di area yang telah ditentukan Pemkot Tangerang.

Pos terkait