Tangkal Hoax, Warga Diajak Bijak Bermedsos

Tangkal Hoax
Kapolres Metro Tangerang Kota Kombespol Zain Dwinugroho saat bersilaturahmi dengan warga Tangerang. (Ahmad Syihabudin/Banten Ekspres)

Pertemuan Zain bersama warga tersebut dilaksanakan di poskamling wilayah setempat. Kapolres datang bersama para PJU Polres dan didampingi Kapolsek Karawaci Kompol Antonius.

Dalam kesempatannya, polisi meminta para tokoh masyarakat dan tokoh agama dilingkungan menjadi cooling sistem menghadapi pemilu 2024.

Bacaan Lainnya

“Mari bersama-sama kita menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif. Ciptakan suasana Pemilu 2024 yang Aman, Damai dan Nyaman, tetap menjaga Silahturahmi sekalipun berbeda pilihan,” ungkap Zain.

Menurutnya, pengaktifan kembali siskamling-siskamling di Wilayah Hukum Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya, diharapkan menjadi wadah persatuan dan kesatuan bangsa, berkumpul dan guyub bersama menjaga lingkungan masing-masing dari berbagai situasi gangguan Kamtibmas.

“Tingkatkan perhatian terhadap pergaulan anak, pastikan anak berada dirumah sebelum pukul 22.00 WIB. Awasi Media Sosial yang digunakan, agar tidak menjadi korban atau pelaku kejahatan jalanan, tawuran, balapan liar atau Geng motor,” pinta Zain.

Reporter: Ahmad Syihabudin

Pos terkait