Camat Kosambi Minta Kasus Stunting Ditekan

Camat Kosambi
APEL PAGI : Camat Kosambi Asmawi melakukan imbauan kepada seluruh jajaran kecamatan Kosambi untuk penanganan kasus stunting. (Foto: Randy/Banten Ekspres)

TANGERANG — Kecamatan Kosambi meminta seluruh jajarannya untuk melakukan antisipasi kasus stunting. Hal tersebut karena masih ada kasus stunting di wilayah Kecamatan Kosambi.

Tidak hanya jajaran Kecamatan Kosambi saja, seluruh apartur desa yang ada di Kecamatan Kosambi juga diminta untuk melakukan antisipasi. Apabila ada warganya terkena stunting, maka segera berkoordinasi dengan piha puskesmas.

Bacaan Lainnya

Camat Kosambi Asmawi mengatakan, pencegahan kasus stunting merupakan salah satu program pemerintah Kabupaten Tangerang. Pencegahan ini agar wilayah yang ada, khususnya Kosambi, tidak ada kelonjakan kasus stunting. Walaupun ada, harus dilakukan terus penanganan agar bisa terselesaikan.

“Berdasarkan instruksi dari Pemerintah Kabupaten Tangerang, seluruh wilayah harus bisa membantu melakukan pencegahan. Maka itu, saya telah meminta kepada seluruh jajaran Kecamatan Kosambi untung bersama melakukan pencegahan kasus stunting agar tidak melonjak,”ujarnya kepada Banten Ekspres, Rabu (10/1) lalu.

Pos terkait