”Kita mengikuti aturan dari Dinas Pendidikan saja, memang dapat informasi bahwa akan di bangun gedung baru bagi SMPN 3 Sepatan tetapi belum tau apakah sudah berjalan pembangunannya atau belum. Yang jelas, informasi mengenai bangunan gedung SMPN 3 Sepatan sudah ada kejelasannya,” paparnya.
Ia menjelaskan, guru yang mengajar di SDN Kampung Kelor I juga tidak ada masalah dalam kegiatan belajar mengajar siswa, karena jadwal pembelajaran sudah di tentukan dan tidak ada kendala walaupun di pakai oleh SMPN 3 Sepatan.
”Mudah-mudahan tahun ini siswa SMPN 3 Sepatan bisa menempatkan gedung baru. Kalaupun belum, kita tetap mempersilahkan SMPN 3 Sepatan menggunakan gedung kita untuk kegiatan belajar mengajar,”tutupnya.
Reporter: Randy Yasetiawan