TANGERANG — Sekitar 150 pelajar siswa dan siswi yang berusia 17 tahun di Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, melakukan perekaman KTP elektronik. Perekaman KTP elektronik dilaksanakan mulai pukul 09.00 WIB sampai 14.00 WIB, di Kantor Kecamatan Rajeg, di Jalan Raya Rajeg-Mauk, Sabtu (20/1).
Camat Rajeg Oman Apriaman mengatakan, pelajar yang belum berkesempatan perekaman KTP elektronik pada jadwal jadwal khusus ini, tetap bisa melakukan perekaman pada hari kerja. “Hari kerja mulai Senin sampai Jumat,” kata Oman Apriaman, kepada wartawan BANTENEKSPRES.CO.ID.
Sebab, menunrutnya, petugas pun tidak mungkin dapat melayani ribuan pelajar berusia 17 tahun yang datang untuk perekaman KTP elektronik dalam waktu satu hari. “Itu karena keterbatasan alat perekaman sidik jari, iris mata, signaturepad (perekaman tandatangan) kamera, dan PC,” jelasnya.
Sebelumnya, tutur Oman Apriaman, pelajar yang berusia 17 tahun di Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, diundang untuk melakukan perekaman KTP elektronik.