“Setiap hari ratusan orang melintasi jembatan Bendungan Cijoro. Karena selain letaknya sangat strategis, jembatan itu juga menghubungkan beberapa kampung, jadi kami mengharapkan adanya perbaikan secepatnya,” harap Indra.
Sementara itu, Kepala Bidang Bina Marga pada PUPR Kabupaten Lebak, Hamdan Soleh, baru mengetahui kabar amblasnya jembatan bendungan Cijoro. Tentu saja kata dia, ia akan melayangkan pemberitahuan kepada balai besar, karena menurut Hamdan, jembatan itu merupakan kewenangan Balai besar.
“Saya baru mendapatkan informasi dari wartawan. Segera saya beritahu pihak Balai besar, karena jembatan itu merupakan kewenangan mereka,” tutur Hamdan.
Reporter: Ahmad Fadilah