TANGERANG — Masih banyaknya kasus bullying dan juga kekerasan kepada siswa harus menjadi perhatian. Pasalnya jika dibiarkan maka akan membahayakan siswa karena akan ada korban jika kasus bullying di biarkan.
Sekolah juga tidak boleh melakukan diskriminatif kepada siswa yang prilakunya kurang baik. Karena, bisa membuat siswa tersebut menjadi lebih kurang baik dan bahkan bisa melakukan aksi yang lebih dari bullying.
Penggiat pendidikan Kecamatan Kosambi Herdiansyah mengatakan, kasus bullying harus benar-benar menjadi perhatian sekolah, jangan sampai sekolah membiarkan dan juga Jagan menghakimi langsung siswa pelaku bullying karena akan lebih parah.
”Kasus bullying memang tidak dibenarkan, tetapi harus juga sekolah bisa menangani agar kasus bullying tidak terjadi di kalangan siswa. Kala itu bisa diatasi dengan baik, maka kasus bullying tidak akan terjadi,”ujarnya kepada Banten Ekspres, Senin (22/1).
Herdi menambahkan, guru harus bisa memberikan arahan ataupun masuk kepada siswa untuk tidak melakukan aksi bullying, maksudnya siswa tersebut diberikan pembinaan khusus agar mereka tidak melakukan aksi yang merugikan pihak sekolah ataupun siswa.