SERANG — Pemprov Banten meresmikan kawasan penunjang di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banten, Kota Serang, Kamis (25/1/2024). Kawasan tersebut merupakan bangunan gedung yang terdiri untuk ruangan MRI atau Magnetic Resonance Imaging dan Ruangan Radiologi IGD, gedung arsip, hingga gedung pendidikan untuk calon dokter.
Peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Pj Gubernur Banten Al Muktabar, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Ati Pramudji Hastuti, Pj Wali Kota Serang Yedi Rahmat, dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
Tak hanya itu, peresmian kawasan penunjang juga ditandai dengan berbagai pemberian bantuan sosial, mulai dari bantuan kursi roda, hingga bantuan jaminan sosial keluarga dalam rangka penanganan kemiskinan ekstrim.
Pj Gubernur Banten Al Muktabar mengatakan, bahwa sarana dan prasarana yang dibangun di RSUD Banten merupakan salah upaya pengembangan di bidang kesehatan.
Selanjutnya, hal ini juga merupakan daya dukung sumber daya manusia (SDM) kesehatan, yakni dengan membangun gedung rumah sakit pendidikan.