CIKUPA — Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang Muhamad Umar memastikan pengiriman kotak suara aman meski masuk musim penghujan. Ia meyakinkan, risiko akan hujan sudah dibahas bersama stakeholder agar aman hingga sampai pada tempat pemungutan suara (TPS).
”Kita sudah menerima kotak suara dari KPU RI terkirim 100 persen ke gudang kita. Kita punya tempat pemungutan suara (TPS) sebanyak 9.016 lokasi. Per TPS ini lima kotak,” jelasnya kepada Banten Ekspres, Selasa (30/1/2024).
Ia menuturkan, kotak suara sudah distribusikan ke kecamatan dari gudang logistik milik KPU. Di mana, kondisinya sudah tersegel sejak dari gudang.
”Hari ini sudah mulai distribusi. Kita pastikan aman dan hari ini sudah kita distribusi ke Kecamatan Balaraja. Kotak suara sudah tersegel dan dibuka nanti pada saat pencoblosan di TPS,” jelasnya.