Pemkab Serang Kembali Raih Penghargaan KASN

Pemkab
Pj Sekda Kabupaten Serang Nanang Supriatna dan Kepala BKPSDM Kabupaten Serang Surtaman berfoto bersama seusai meraih penghargaan dari KASN di Bandung, Jawa Barat, Jumat (16/2/2024). (CREDIT: PEMKAB SERANG FOR BANTEN EKSPRES)

SERANG — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang kembali meraih penghargaan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Republik Indonesia. Penghargaan diberikan atas kinerja Pemkab Serang dalam proses pengisian jabatan pimpinan tinggi (JPT) pratama.

Penerimaan penghargaan diwakili oleh Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kabupaten Serang, Nanang Supriatna di Aula Gedung Sate Bandung, Jumat (16/2). Pemberian penghargaan dirangkaikan dengan kegiatan Pengawasan Pengisian Jabatan Tinggi Tahun 2023.

Bacaan Lainnya

Baca Juga: Kerjasama dengan KPID Banten, Pemkab Serang Perluas Jangkauan Informasi dan Tangkal Hoaks

Nanang mengatakan, KASN telah melaksanakan pengawasan dan penilaian terhadap pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama (eselon II), baik melalui mutasi maupun seleksi terbuka (open biding). Hal tersebut dilakukan terhadap pemerintah provinsi, kabupaten/kota seluruh Indonesia tahun 2023.

Baca Juga: Pemerintah Pusat dan Pemprov Banten Diharapkan Bantu Bangun Jembatan Tol ke Puspemkab Serang

Pos terkait