Harga Eceran Beras Tinggi, DPRD Banten Akan Panggil OPD, Cadangan Pangan Bulog Harus Dikeluarkan

Harga Eceran
Sejak sebulan terakhir, harga beras di pedagang eceran terus melonjak. (Credit: Dok. Banten Ekspres)

Sementara itu, Ketua Komisi II DPRD Banten Iip Makmur meminta Pemprov Banten untuk bergerak cepat dalam mengatasi masalah tingginya harga beras di pasaran. Salah satunya, ia meminta agar Pemprov Banten melakukan operasi pasar di sejumlah daerah yang terdapat lonjakan harga pangan di Banten.

“Kami meminta kepada Pemprov Banten melalui dinas terkait untuk segera melakukan langkah konkrit terhadap kenaikan beras ini, salah satunya operasi pasar dan gelar pangan murah,” katanya.

Bacaan Lainnya

Tak hanya itu, politisi PKS ini juga meminta Pemprov Banten untuk dapat mendistribusikan cadangan pangan, yang ada di Bulog.

“Jika terdapat anggaran untuk bantuan sosial dan lain-lainnya segera keluarkan, agar harga beras bisa kita tekan khususnya menjelang bulan suci Ramadan ini,” paparnya.

Sama seperti Yoyon, Iip juga telah mendapatkan banyak aduan dari masyarakat terkait dengan lonjakan harga beras, kondisi tentunya akan berpengaruh terhadap inflasi di Banten.

Pos terkait