Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Kabupaten Tangerang Akan Pilih Ketua Baru

BPC HIPMI
BPC HIPMI Kabupaten Tangerang bersama BPD HIPMI Banten berfoto bersama setelah asistensi Muscab HIPMI Kabupaten Tangerang ke 6. (Credit: BPC HIPMI Kabupaten Tangerang)

TANGERANG — Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Tangerang, akan menyelenggarakan Musyawarah Cabang (Muscab) ke 6, 7 Maret 2024 mendatang. Penyelenggaraan Muscab tersebut dalam rangka pemilihan Ketua BPC HIPMI Kabupaten Tangerang masa bakti 2024 sampai 2027.

A Syamsul Buldan, salah seorang pengurus HIPMI Kabupaten Tangerang, menjelaskan, kegiatan Muscab ke 6, dimulai dari pembentukan panitia penyelenggara Muscab sekaligus perekrutan anggota baru mulai 24 Januari sampai 28 Februari 2024.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Pemkab Tangerang Gelar Gebyar Tangerang Gemilang, Agar Bisa Bersaing Produk IKM-UMKM Butuh Inovasi

BACA JUGA: Upaya Meningkatkan Kualitas UMKM, Pemkab Siapkan Gebyar Tangerang Gemilang

“Pendaftaran bakal calon ketua umum BPC, mulai 16 sampai 22 Februari 2024. Lalu, balon akan ditetepkan pada 23 sampai 24 Februari,” kata A Syamsul Buldan melalui keterang tertulis yang diterima wartawan BANTENEKSPRES.CO.ID, Rabu (21/2).

Pos terkait