Harga Cabai Tembus Rp100 Ribu per Kilogram

Harga
Penjual bahan pokok di Pasar Rangkasbitung saat menjajakan dagangannya. (CREDIT: AHMAD FADILAH/BANTEN EKSPRES)

Tentu saja kata dia, pihaknya mengharapkan agar ada solusi dari pemerintah untuk menekan harga kebutuhan pokok, dengan harapan daya beli masyarakat dapat kembali meningkat. “Bawang juga sama mahal.

Kita harus bagaimana, sedangkan kebutuhan bumbu itu tidak bisa dikurangi, karena dapat mempengaruhi rasa,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Kohar, pedagang sembako di pasar Rangkasbitung membenarkan jika harga harga kebutuhan bumbu dapur saat ini mengalami kenaikan. Hal itu dikarenakan pasokan ditingkat agen agak tersendat, dikarenakan beberapa faktor, diantaranya terkendala cuaca.

“Iya sekarang harganya agak tinggi. Karena pasokan barang yang kami terima agak tersendat,” terang Kohar.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Lebak, Rahmat membenarkan jika beberapa harga kebutuhan pokok mengalami kenaikan. Hal tersebut dikarenakan hukum permintaan dan penawaran, sehingga permintaan masih tinggi dan mengandalkan stok kiriman dari luar daerah, sedangkan stok yang ada di wilayah Lebak belum mampu memenuhi kebutuhan lokal.

Pos terkait