“Di penghujung kita akan menampilkan band GIGI yang sudah legendaris bakal kita sajikan untuk warga Kota Tangerang. Penampilannya untuk memeriahkan puncak acara HUT ke-31 kota Tangerang,” kata Rizal kepada awak media, Senin (26/2).
Meski demikian, tahun ini yang merupakan tahun politik, dimana pesta demokrasi baru saja usai dilaksanakan, Pemkot Tangerang dalam melaksanakan rangkaian kegiatan HUT ke-31 Kota Tangerang dirayakan dengan sederhana.
Diketahui, seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di kota Tangerang hanya menggelar beragam program pelayanan masyarakat dan perlombaan tersendiri. Seperti Dinas PUPR Kota Tangerang menggelar perlombaan desain Ornamen Jembatan Satria. Kemudian Bapenda dengan kegiatan Pekan Pajak 2024 dan Disbudpar Kota Tangerang menggelar program kuliner UMKM dan hiburan musik tradisionalnya, serta masih banyak lagi program kegiatan dari sejumlah OPD lainnya yang turut berpartisipasi menyemarakan HUT Ke-31 Kota Tangerang.