“Pada saat pratama cukup hanya dilihat hanya buang air besar sembarangan (BABS) atau pilar 1 saja. Kan ada 5 pilar, pilar 1 kita BABS sudah tercapai 100 persen. Di Tagsel sudah tidak ada warga yang buang air besar sembarangan,” tambahnya.
Menurutnya, 5 pilar tersebut adalah pertama stop buang air sembarnag dan di Kota Tangsel sudah 100 persen. Kedua adalah cuci tangan pakai pakai sabun dan sudah diangka 89,45 persen.
Pilar ke 3 adalah pengelolaan air minum dan makanan rumah tangga sudah mencapai 99,79 persen. Pilar ke 4 adalah pengamanan sampah rumah tangga sudah 85,56 persen dan Pilar ke 5 adalah pengamanan limbah rumah tangga yang saat ini sudah 81,95 persen.
“Pekerjaan rumah (PR) bersama agar pilar 2 sampai 5 ini kita juga bisa mencapai 100 persen,” jelasnya.
Wanita berkerudung ini mengaku, tahun ini pihaknya juga akan mengajukan verifikasi kota sehat tingkat Provinsi Banten. Pada 2025 bila lolos diverifikask ditingkat Provinsi Banten maka akan maju di verifikasi tingkat nasional.