SERANG — Hujan yang mengguyur Kota Serang, Rabu (28/2/2024) sejak dini hari menyebabkan beberapa wilayah di Kota Serang tergenang air. Berdasarkan pantauan, genangan tersebut salah satunya berada di kawasan Komplek Untirta Permai yang memiliki ketinggian air sekitar 20-25 cm.
Akibatnya beberapa aktivitas warga terganggu. Juga karena di komplek itu banyak ditempati mahasiswa, aktivitas mereka pun terganggu.
Akibat banjir juga ada beberapa kendaraan milik warga yang mogok karena memaksa menerjang banjir. Beberapa warga pun ada yang harus berputar arah lebih jauh agar terhindar dari banjir.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Serang dengan tanggap langsung mendatangi lokasi banjir mulai pukul 05.00 WIB. BPBD langsung mengerahkan bantuan berupa perahu karet untuk memudahkan aktivitas warga.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Serang, Diat Hermawan mengatakan, penyebab banjir di Kota Serang adalah penyempitan saluran air sehingga menyebabkan air meluap dan terjadilah banjir.