Pemkab Lebak Usulkan Tiga Program Prioritas

Pemkab Lebak
PAPARKAN: Pj Bupati Lebak, Iwan Kurniawan, saat memaparkan tiga usulan program unggulan. (Credit: Ahmad Fadilah/Banten Ekspres)

Iwan berharap semua usulan yang diajukan oleh Pemerintah Kabupaten Lebak dapat ditindak lanjuti dengan baik oleh Pemerintah Pusat. Sebenarnya kata Iwan, Pemkab Lebak mempunyai banyak usulan yang disampaikan, dari seluruh usulan itu tentunya ia berharap minimal ada tiga yang dapat diprioritaskan, namun begitu syukur-syukur semua usulan bisa ditindaklanjuti demi terciptanya kemajuan pembangunan di Kabupaten Lebak.

“Dari sekian banyak usulan yang kita paparkan, saya berharap 3 program unggulan yang kita punya itu dapat diperhatikan oleh pemerintah pusat. Sehingga konektivitas pembangunan di Lebak dapat terwujud dengan baik, dan imbasnya peningkatan ekonomi masyarakat juga bisa terwujud,” ujar Iwan.

Bacaan Lainnya

Sementara itu, Kepala Badan Perencanaan Penelitian dan Pembangunan Daerah (Bapelitbangda) Kabupaten Lebak, Yosef Muhammad Holis mengatakan, Rakortekrenbang merupakan pertemuan para kepala daerah yang bertujuan untuk menyelaraskan target pembangunan antara pusat dan daerah.

Pos terkait