PAMULANG—Rekapitulasi Suara hasil Pemilu 2024 tingkat Kota sudah selesai. Dari perhelatan itu, kekuatan partai mulai terpetakan. Khusus di Pamulang, Partai Golongan Karya (Golkar) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjadi yang terkuat.
Di Daerah Pemilihan (Dapil) itu, kedua partai besar itu sama-sama memperoleh 2 kursi di DPRD Kota Tangsel dari daerah pemilihan (Dapil) 2 Pamulang.
Keduanya merupakan partai politik (Parpol) besar namun, perolehan dua kursi tersebut tidak diikuti oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Amanat Nasional (PAN), Demokrat, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Ketujuh Parpol tersebut hanya mendapat masing-masing 1 kursi saja. Berdasarkan hasil dari rapat pleno yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangsel, di Dapil 1 Pamulang ada 11 kursi yang diperebutkan.