Kapolres Metro Tangerang Kota isi Kultum Usai Salat Tarawih, Simak Pesannya

Kapolres Metro
Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, Kapolres Metro Tangerang Kota Sampaikan Kultum di Masjid Nurul Jihad Kota Tangerang.Jumat (15/3) Malam WIB. (Credit : Ahmad Syihabudin/Banten Ekspres)

TANGERANG—Kapolres Metro Tangerang Kota, Komisaris Besar Polisi Zain Dwi Nugroho mengisi kuliah tujuh menit atau kultum disela pelaksanaan Salat Tarawih berjamaah di Masjid Nurul Jihad, Buaran PLN, RT 001 RW 004, Kelurahan Cikokol, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang. Jum’at (15/3/2024) malam WIB.

Dalam kultum tersebut, Kapolres Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengajak masyarakat Kota Tangerang di Bulan Ramadan ini menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif dengan cara menjadi polisi bagi diri sendiri.

Bacaan Lainnya

Disamping itu Kapolres juga menyampaikan maklumat Kapolda Metro No MAK/01/III/2024 tanggal 13 Maret 2024 tentang Larangan Kegiatan Masyarakat menjelang dan saat bulan Suci Ramadhan 1445 H guna menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat.

Ia mengajak masyarakat bersama-sama menjaga lingkungan masing-masing dikarenakan mengantisipasi potensi kejahatan akan cenderung meningkat selama bulan ramadhan.

Pos terkait