Hadapi Cuaca Ekstrim dan Bencana Alam, ASN Harus Responsif Keluhan Masyarakat

Hadapi
ASPIRATIF: ASN dilingkup Pemkab Tangerang wajib menjalankan tupoksi pelayanan pada masyarakat dengan responsif pada keluhan soal kondisi lingkungan.(Credit: Humas Pemkab Tangerang)

”Walaupun kondisi puasa,ASN harus tetap disiplin dan tang­gung jawab, terus melayani masyarakat. Semoga ini menjadi tambahan ladang pahala dari Allah SWT,” ungkapnya.

Dalam amanatnya Maesyal juga kembali mengingatkan kepada seluruh perangkat dae­­rah khususnya yang tu­poksinya berkaitan dengan kedaruratan dan kebencanaan agar terus menjaga performa dan kesiap­siagaan dalam meng­antisipasi serta menang­gulangi berbagai kemungkinan bencana akibat kondisi cuaca ekstrim saat ini.

Bacaan Lainnya

”Curah hujan saat ini tinggi, agar BPBD, para Camat dan para ASN di wilayahnya lebih menjaga lingkungan mengan­tisi­pasi terjadinya banjir dan angin kencang,” pesannya

Pada upacara tersebut Mae­syal yang didampingi oleh Ke­pala BKPSDM dan perwa­kilan Taspen, secara simbolis menye­rahkan Tabungan Hari Tua (THT) dari Taspen kepada ASN menjelang Purnabakti TMT 1 April 2024 kepada Suhar­to Ke­pala Seksi Pelayanan Ke­camatan Panongan dan Cat­harina Sri Rahayu, analis kebijakan muda Disdukcapil.

Reporter: Asep Sunaryo

Pos terkait