Komisi V DPR RI Tinjau Persiapan Mudik, Pemudik di Terminal Pakupatan Diprediksi Melonjak

Pemudik
FOTO BERSAMA: Anggota Komisi V DPR RI Haerul Jaman bersama PJ Wali Kota Serang Yedi Rahmat dan Direktur Prasarana Transportasi Jalan Kementerian Perhubungan Toni Tauladan berfoto bersama setelah melakukan rapat persiapan di Terminal Pakupatan, Kota Serang, Rabu (20/3/2024). (CREDIT: EEN AMELIA/ BANTEN EKSPRES)

Haerul juga memberitahu kepada awak media bahwa Terminal Pakupatan Kota Serang telah membuka akses pembelian tiket secara digital demi memudahkan akses masyarakat dalam melakukan aktivitas mudik.

“Saya kira tidak ada lonjakan harga tiket, masyarakat membeli tiket dengan harga wajar, kemudian juga masyarakat lebih mudah lagi dalam mengakses tiket, entah melalui tiket online apa datang kesini untuk dapat langsung tiket angkutan lebaran,” jelasnya.

Bacaan Lainnya

Haerul juga berharap dengan adanya kunjungan ini dapat mempermudah masyarakat dalam mengakses Terminal Pakupatan pada saat arus mudik Lebaran.

Senada dikatakan Toni Tauladan, Direktur Prasarana Transportasi Jalan Kementerian Perhubungan. Menurut dia, pihaknya sudah mempersiapkan terkait antisipasi puncak arus mudik Lebaran 2024.

“Kami sudah sampaikan untuk mengantisipasi di tahun ini kami sudah menyiapkan data di tahun 2023 untuk lebaran H-7 sampai H+9, kami sudah tentukan puncaknya untuk kedatangan dan puncaknya untuk keberangkatan,” katanya.

Pos terkait