Pemkot Tangsel Dapat Bantuan Kebencanaan Kemensos

Bantuan
Ketua Komisi VIII DPR RI Ashabul Kahfi didampingi Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan menyerahkan bantuan kepada perwakilan kelompok disabilitas di Puspemkot Tangsel, Rabu (20/3). (Credit: Miladi Ahmad/Banten Ekspres)

CIPUTAT—Komisi VIII DPR RI melakukan kunjungan kerja (kunker) spesifik ke Kota Tangsel, Rabu (20/3/2024). Kunjungan tersebut dalam rangka penyerahan bantuan sosial dari Kementerian Sosial.

Rombongan yang dipimpin Ketua Komisi 8 DPR RI Ashabul Kahfi, Wakil Komisi 8 DPR RI Rieke Diah Pitaloka dan diterima langsung oleh Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan.

Bacaan Lainnya

Rombongan yg diterima di Ruang Display Balai Kota Tangsel tersebut dalam rangka penyerahan bantuan sosial dari Kementerian Sosial. Dalam kunjungan tersebut juga hadir Sekretrai Jenderal Kementerian Sosial Robben Rico.

Dalam kegiatan tersebut diserahkan sejumlah bantuan, baik untuk Pemkot Tangsel maupun untuk masyarakat. Seperti, bantuan logistik kebencanaan, bantuan PKH tahap 1, bantuan sembako tahap 1 sampai 3 dan bantuan atensi.

Ada juga bantuan berupa paket sembako untuk, matras, selimut dan sabun cair untuk BPBD. Juga diberikan bantuan peralatan dan etalase untuk berjualan gado-gado untuk warga, pemberian bantuan mesin jahit kepada masyarakat, pemberian bantuan kursi roda dan lainnya.

Pos terkait