Polresta Tangerang Siapkan 6 Pos Pantauan, Terjunkan 111 Personel Polantas

Polresta
RAPAT: Kapolresta Tangerang Kombespol Baktiar Joko Mujiono (tengah) memimpin rapat persiapan mudik dan libur lebaran di Aula Rupatama Polresta Tangerang.(Credit: Humas Polresta Tangerang)

Sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat, khu­sus­nya para pemudik, Pol­resta Tangerang menyiapkan 6 pos pelayanan yakni 1 Pos Terpadu di Citra Raya, Ke­camatan Cikupa, Pos Pela­yanan Jayanti, Pos Peng­amanan Kutabumi, Keca­matan Pasar Kemis, Pos Peng­amanan Balaraja Barat, Pos Pengamanan Rest Area 43, dan Pos Pengamanan Rest Area 45.

Sedangkan untuk mengan­tisipasi kemacetan, Satuan Lalu Lintas Polresta Tange­rang akan menerjunkan se­­dikitnya 111 personel. Para personel itu akan di­tem­patkan bertugas di pos­ko, menjadi petugas ke­aman­an, keselamatan, ke­­ter­tiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltib­car­lantas), serta ditempatkan di pos pela­yanan dan pos pengamanan.

Bacaan Lainnya

Skema rekayasa lalu lintas juga akan diberlakukan di Gerbang Citra Raya. Yaitu, kendaraan yang akan me­nuju Pasar Cikupa akan dialihkan ke dalam kawasan Citra Raya untuk selanjutnya berputar di Bundaran 1.

Pos terkait