SMPN 1 Sukamulya Antisipasi DBD, Ajak Siswa Jaga Kebersihan Kelas

SMPN
BERSIH: Siswa SMPN 1 Sukamulya saat melakukan kebersihan kelas agar terhindar dari kasus DBD di Sekolah.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

TANGERANG — Menganti­sipasi adanya kasus Demam Berdarah (DBD) di lingkungan sekolah, SMPN 1 Sukamulya melakukan bersih lingkungan mulai dari kelas sampai dengan halaman dan sekitar sekolah. Hal tersebut agar tidak ada sa­rang nyamuk yang meng­akibatkan DBD.

Agar terhindar dari DBD, ruang kelas harus selalu dijaga kebersihannya. Setiap hari pe­tugas piket kebersihan yang telah terjadwal harus melak­sanakan tugasnya dengan se­baik mungkin. Ketika bel masuk berbunyi maka kelas sudah dalam keadaan bersih dan ra­pih. Dengan begitu, kelas yang bersih akan membuat semua siswa akan merasakan kenya­man saat belajar.

Bacaan Lainnya

Kepala SMPN 1 Sukamulya Agus Sulistiyono mengatakan, agar siswa tidak terkena DBD, lingkungan sekolah sampah dengan kelas mereka belajar harus bersih dan harus di jaga kebersihannya. Ini agar tidak ada sarang nyamuk yang meng­akibatkan DBD yang menyerang para siswa.

Pos terkait