PSS Sleman menghadapi laga away kontra tim papan atas Madura United. Sementara Arema menjamu tim kuat Persebaya Surabaya.
“Saat ini semua pemain dalam posisi siap tempur untuk meraih tiga poin, tidak ada istilah seri jika ingin posisi naik di klasemen. Kami sudah siap secara teknik dan strategi,” jelas Divaldo.
Saat ini dirinya, lanjut Divaldo, hanya tinggal mempersiapkan mental bertanding yang prima pada Andrean Benyamin dkk. Khususnya untuk lini belakang yang akan kehilangan Javlon Guseynov yang terkena sanksi akumulasi kartu kuning.
Demikian juga di lini tengah tim Ungu kehilangan dan Ichsan Kurniawan yang juga terkena sanksi akumulasi kartu kuning. “Kami akan berusaha sekuat tenaga untuk bisa meraih tiga poin. Laga ini ibarat final buat kami untuk bertahan di Liga 1,” tegasnya. (apw)