Tukin Belum Cair Merembet ke LKPJ Wali Kota, Saat Interupsi Tiba-tiba Mikrofon Mati

LKPJ Wali Kota
Pimpinan DPRD Kota Tangerang bersama Pj Wali Kota Tangerang Nurdin usai menandatangani berita cara penerimaan dokumen LKPJ Wali Kota Tangerang tahun 2023, Selasa (26/03/2024). (Credit: Abdul Aziz Muslim/ Banten Ekspres)

“Rekan pimpinan dan segenap anggota DPRD Kota Tangerang, kalau bicara tatib saya yakin seluruh yang hadir di sini mengerti. Namun acara ini dengan segala rasa hormat kita adalah dalam rangka penyampaian LKPJ Wali Kota tahun 2023. Penyampaian usulan dari ketua Fraksi PDI-Perjuangan terkait tukin ASN ini menjadi perhatian kepala daerah. Kalau memang ingin terjadi diskusi lebih panjang lagi terkait tukin tersebut, saya juga harus izin kepada seluruh dewan, karena menurut saya ini bukan forum yang tepat,” tandas Gatot.

Pj Wali Kota Tangerang, Nurdin dalam penyampaian LKPJ Wali Kota Tangerang tahun 2023, memaparkan sejumlah capaian kinerja penyelenggaraan urusan pemerintahan daerah oleh emkot Tangerang selama tahun 2023, yang tergambar dalam 11 capaian sasaran misi pembangunan. “Secara rata-rata capaian kinerja mencapai 103,64 persen atau dengan kriteria penilaian realisasi kinerja sangat tinggi,” ungkap Nurdin.

Pos terkait