SDN Tigaraksa 5 Tingkatkan Kemandirian Lewat Pramuka

SDN
MELATIH DIRI: Pramuka salah satu metode penye­garan dan melatih diri kepada siswa setelah mereka mengikuti kegiatan belajar mengajar di kelas oleh guru mereka.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

TANGERANG — Kegiatan non akademik sangat penting bagi siswa. Pasalnya, untuk penyegaran siswa setelah mereka mengikuti kegiatan belajar mengajar di sekolah, dan kegiatan tersebut bisa membuat siswa lebih semangat dalam belajar.

Kegiatan Pramuka SDN Tigaraksa 5 merupakan salah satu kegiatan untuk meningkatkan semangat belajar siswa. Bahkan, Pramuka bisa menjadi pendidikan karakter siswa dalam melatih keman­dirian dan cepat tanggap dalam kondisi apapun.

Bacaan Lainnya

Kepala Sekolah SDN Lia Nurmala mengatakan, kegiatan non akademik wajib diberikan kepada siswa. Tujuannya untuk penyegaran siswa setelah mereka mengikuti kegiatan belajar mengajar.

”Pramuka salah satu pembelajaran karakter. Kita harus berikan untuk bisa membentuk karakter mereka sejak dini. Sehabis Idul Fitri, kegiatan Pramuka siswa akan kembali dilakukan,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Sabtu (30/3).

Pos terkait