Siswa Dibebaskan dari Tugas Sekolah, Selama Libur Sekolah SMPN 2 Pasar Kemis

Siswa
TERBEBAS: Selama libur sekolah, tidak ada tugas yang diberikan dan semua tugas dikerjakan sebelum libur sekolah.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

Endang menambahkan, siswa kelas 9 juga sudah menyelesaikan try out dan tinggal menunggu revisi saja setelah mereka masuk sekolah. Jadi, tidak ada gangguan selama mereka libur sekolah. Ini karena semua sudah diselesaikan selama Ramadan.

”Walaupun Ramadan, semua kegiatan yang bisa dilakukan bisa dijalankan pelan-pelan. Tetapi akan dilanjutkan usai liburan sekolah tugas yang belum terlak­sana,”paparnya.

Bacaan Lainnya

Ia menjelaskan, siswa juga telah mengikuti kegiatan pesantren kilat, dan itu wajib diikuti seluruh siswa. Soalnya, ada penilaian tambahan bagi yang mengikuti pesantren kilat karena hanya mengganti ke­giatan belajar meng­ajar biasa.

”Jadi pesantren kilat hanya meng­ganti kegiatan belajar seperti biasa. Maka itu, wajib dilakukan agar ada pe­nilaian tambahan bagi siswa,” tutupnya. (ran)

Pos terkait