TANGERANG—Mudik lebaran ke kampung halaman adalah tradisi yang setiap tahun menjadi agenda rutin bagi sebagian masyarakat, bersilaturahmi bersama keluarga, tak terkecuali bagi masyarakat Tangerang, Banten.
Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi mengatakan, diperkirakan mudik lebaran di 2024 ini akan lebih padat dari tahun 2023 lalu. Bahkan, sebagian masyarakat banyak yang berencana mudik lebaran dengan menggunakan motor.
“Lonjakan arus mudik lebaran idulfitri 2024 Masehi 1445 Hijriah diprediksi akan mulai terjadi pada tanggal 5-8 April 2024,” kata Zain.
Menghadapi rencana penggunaan sepeda motor saat mudik, Zain dengan tegas menghimbau masyarakat yang berencana melakukan perjalanan mudik selama periode lebaran tahun ini agar tidak menggunakan sepeda motor.
“Hindari penggunaan sepeda motor khusus pemudik dengan jarak jauh, Karena ini sangat membahayakan, faktor kelelahan dapat menimbulkan kecelakaan lalulintas,” ujar Zain ditemui BANTENEKSPRES.CO.ID usai memimpin apel pasukan operasi ketupat jaya 2024 di Lapangan Mapolres Metro Tangerang Kota, Rabu (3/4/2024).