Baehaki menambahkan, jaringan wifi tersedia sehingga bagi anak-anak yang membawa laptop dan handphone, bisa menggunakan fasilitas yang tersedia di sekolah. Pasalnya, nanti semuanya akan menggunakan sistem online.
”Semua sudah berbasis online. Jadi tidak ada yang menggunakan sistem manual. Hal tersebut untuk permudah penilaian dan juga lebih aman dan tidak ada kecurangan. Siswa sebelumnya juga sudah mengikuti latihan, jadi saya rasa mereka sudah paham,”paparnya.
Ia menjelaskan, untuk pelaksanaan try out yang pertama atau uji coba soal ujian sekolah, merupakan langkah awal sekolah dalam rangka persiapan ujian sekolah yang sesungguhnya, direncanakan pada bulan Mei.
“Nantinya kami akan mengevaluasi kembali, rencananya tanggal 5 April 2024, kami akan mereview dan kembali menyusun soal untuk try out yang kedua. Direncanakan tanggal 22 April, kami akan melaksanakan try out yang kedua untuk pemantapan dengan perlakuan atau simulasi seperti ujian sekolah,” tutupnya.(ran)