TANGERANG—Polres Metro Tangerang Kota bakal menutup akses masuk ke dalam kota, Selasa (9/4/2024) malam. Kegiatan itu dilakukan untuk membendung adanya kegiatan takbiran keliling, penggunaan kembang api dan petasan yang dikhawatirkan akan menimbulkan gesekan antar kelompok.
Hal itu ditegaskan Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho usai memimpin apel gelar kesiapan pengamanan Malam Takbir dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H, tahun 2024 M, Selasa (9/4/2024) sore WIB.
Menurutnya, sesuai imbauan yang telah dikeluarkan oleh Forkopimda Kota/Kabupaten Tangerang, di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota dilarang untuk kegiatan takbir keliling.
“Tentunya dari aparat kemanan dan TNI-Polri, kami akan tutup akses dari berapa wilayah perbatasan, Jakarta, Tangerang Selatan dan Kabupaten Tangerang dengan mendirikan beberapa pos pantau, guna mengantisipasi adanya konvoi takbir keliling, terlebih penggunaan mobil pickup dan penggunaan kembang api hingga petasan,” tegasnya.