Menurutnya, semua partai yang akan membuka pendafataran penjaringan bakal calon wali kota akan diikutinya. “Prinsipnya formulir semua akan saya ambil, bahwa saya diterima atau tidak ya terserah keputusan masing-masing partai. PKS juga katanya akan buka penjaringan,” jelasnya.
Pak Ben menuturkan, dirinya ingin mencari dukungan sejumlah partai politik dalam mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangsel akhir 2024 mendatang.
Mantan Wakil Wali Kota Tangsel 2 periode ini mengaku, optimisi akan digandeng sejumlah partai besar pada kontestasi tersebut. “Semua saya serahkan kepada partai masing-masing,” tuturnya.
Diketahui, Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan juga telah mendapat rekomendasi untuk maju menjadi bakal calon wali kota dan wakil wali kota Tangsel dari DPD Partai Golkar.
Benyamin dan Pilar akan diduetkan kembali oleh Partai Golkar dalam Pilkada 2024 mendatang. Artinya, mereka berdua merupakan pasangan petahana yang siap bertarung dalam kontestasi politik di Kota Tangsel. (bud)