Misalnya ada di salah satu kecamatan di wilayah Kabupaten Tangerang yang hingga kini belum memiliki sekolah negeri, sehingga akses anak-anak usia sekolah untuk mendapatkan sekolah yang layak belum tercapai.
Selain itu, pemerintah juga harus meningkatkan kompetensi guru dan memberikan biaya operasinal pendidikan (BOP) bagi sekolah swasta di Kabupaten Tangerang.
Di sektor Kesehatan, program penanggulangan stunting dan penanganan kemiskinan ekstrim juga perlu ditingkatkan. Selain itu, penambahan tempat tidur di rumah sakit dan pelayanan yang humanis perlu dilakukan di setiap rumah sakit dan puskesmas yang ada. Untuk rumah sakit Tigaraksa, perlu dioptimalkan sumber daya manusia dan sarana serta prasarananya agar lebih maksimal dalam pelayanan.
Bidang Ketenagakerjaan, Pemkab Tangerang perlu mendorong investasi untuk membuka lapangan pekerjaan baru. Selain itu pendidikan dan pelatihan di bidang ketenagakerjaan juga perlu ditingkatkan kembali.