Peringati Hardiknas, Al Muktabar Minta Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Al Muktabar
PIMPIN: Pj Gubernur Banten Al Muktabar memimpin Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional di Lapangan Sekretariat Daerah Provinsi Banten, KP3B Curug, Kota Serang, Kamis (2/5/2024). (CREDIT: PEMPROV BANTEN FOR BANTEN EKSPRES)

Lebih lanjut, Al Muktabar menyampaikan pada Musrembang RKPD Provinsi Banten tahun 2025. Pihaknya menjadikan bidang pendidikan sebagai salah satu prioritas, diantaranya menyiapkan sarana prasana pendukung dunia pendidikan.

“Dalam menyongsong pencapaian Indonesia Emas 2045, dunia pendidikan menjadi kunci. Maka kita harus meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) sebagai ikhtiar bersama,” tuturnya.

Bacaan Lainnya

Pj Gubernur berpesan kepada para siswa, guru dan tenaga pendidik untuk dapat bersama-sama menjaga sarana dan prasarana pendidikan. Sehingga dapat memberikan rasa nyaman saat melakukan belajar mengajar .”Kawasan yang baik itu menjadi tanggungjawab bersama dilingkungan sekolah, ini penting kita kedepankan,” jelasnya.

Sementara, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Provinsi Banten Tabrani menyampaikan Pemprov Banten berupaya mendekatkan layanan pendidikan kepada masyarakat, diantaranya menyelesaikan Unit Sekolah Baru (USB) untuk seluruh sekolah filial yang ada di Provinsi Banten.

Pos terkait