Perketat Pengawasan, Distan Prediksi 69 Ribu Hewan Kurban Masuk Banten

Distan
PETERNAKAN: Kondisi salah satu pertenakan Sapi yang berada di Kota Serang, belum lama ini. (CREDIT: EEN AMELIA JUMIANI/BANTEN EKSPRES)

SERANG — Dinas Pertanian dan Peternakan (Distan) Provinsi Banten memprediksi akan ada sekitar 69.817 hewan kurban yang masuk Provinsi Banten jelang hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah. Dengan begitu akan ada pengawasan yang lebih ketat untuk memastikan kesehatan.

Kepala Bidang (Kabid) Kesehatan Hewan (Keswan) dan Kesehatan Masyarakat Veteriner (Kesmavet) Distan Provinsi Banten, Ari Mardiana mengatakan, ada 63.470 ekor hewan kurban yang masuk pada 2023 lalu. Terdiri dari sapi sebanyak 15.212, kerbau 922, kambing 32.531 domba 14.805 ekor.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Jelang Idul Adha 2024, Peternak Mulai Siapkan Sapi Kurban

Tahun ini diperkirakan akan alami kenaikan 10 persen dari total hewan kurban yang masuk tahun lalu, atau diperkiraan sebanyak 69.817 ekor hewan kurban.

“Prediksi kita tahun ini akan mengalami kenaikan hewan kurban yang masuk dari luar Banten,” katanya saat ditemui di kantornya, KP3B, Kota Serang, Kamis (16/5/2024).

Pos terkait