Biar PD, RT dan RW Dilatih Publik Speaking

RT
Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie (dua kiri) memberikan sambutan saat pelatihan public speaking di Aula Kantor Kelurahan Pondok Cabe Udik. (Credit : Tri Budi Sulaksono/Banten Ekspres)

“Ini bukan hanya kegiatan tapi, kita berusaha memberikan sesuatu kepada RT dan RW untuk nanti jadi invertarisir barang yang diberikan kepada masyarakat,” tuturnya.

Sementara itu, Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan, public speaking merupakan proses berbicara kepada masyarakat yang tersusun atau terstruktur dengan baik.

Bacaan Lainnya

“Melalui pelatihan publik speaking ini para RT dan RW dapat berkomunikasi dengan baik kepada masyarakat untuk menyampaikan pesan atau informasi dalam berbagai bentuk,” ujarnya.

Pria yang biasa disapa Pak Ben ini menambahkan, kemampuan berbicara di depan umum adalah salah satu keterampilan penting yang harus dikembangkan oleh setiap individu, terutama-dalam meningkatkan kualitas kelembagaan dan kemasyarakatan kita.

“Pelatihan hari ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kemampuan individu, tetapi juga untuk menguatkan fondasi komunikasi antar lembaga dan masyarakat di Kota Tangsel,” tambahnya.

Pos terkait