Sementara itu Kepala Bidang Ketahanan Pangan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Tangerang Abdul Munir mengatakan, kegiatan LCM B2SA untuk mendorong penerapan konsumsi pangan beragam, bergizi seimbang, dan aman (B2SA) dengan memanfaatkan olahan pangan lokal dan mendorong kreativitas dan inovasi olahan pangan lokal yang bernilai komersial.
”Untuk lomba Cipta menu B2SA berbasis pangan lokal Tahun 2024 ini mengusung dua kategori yaitu menu sarapan dalam Box untuk anak sekolah khususnya remaja putri 16 -18 Tahun dan Produk olahan pangan lokal komersial, Jelasnya.
Dia berharap PKK setiap kecamatan bisa mengikuti LCM 2024 karena lomba cipta menu ini sangat penting untuk penganekaragaman pangan lokal B2SA untuk diterapkan pola konsumsi sehari-hari. Untuk lomba LCM B2SA tahun 2024 akan dilaksanakan pertengahan bulan Juli 2024.
Sebagai informasi pada lomba cipta menu tahun yang lalu 2023 yang keluar juara LCM yaitu kategori Lunchbox ibu hamil dan anak usia 1-3 tahun. Juara pertama PKK PKK Kecamatan Cikupa sedangkan juara kedua PKK Kecamatan Sepatan Timur dan Kecamatan Jambe.
Untuk kategori produk olahan pangan lokal komersial, yang keluar sebagai juara satu PKK Kecamatan Legok, juara dua PKK Kecamatan Panongan dan juara ketiga PKK Kecamatan Pasar Kemis.(sep)