TANGERANG — Penampilan menawan diperlihatkan tim Lorens Major saat tampil di ajang Jakarta Youth Baseball Association (JYBA) yang berlangsung akhir pekan lalu. Skuad asuhan Yusep Firmansyah dan Chindy Patria Yudharana tersebut sukses meraih juara usai menyapu bersih kemenangan hingga laga final, Minggu (19/5/2024) sore.
Ya, pada turnamen baseball yang dilangsungkan di lapangan baseball JIS Pondok Indah, Lorenz Major menang di 10 laga penyisihan. Sementara di final Lorenz Major Banten asal Kota Tangsel itu menang atas tuan rumah JIS Dragon melalui pertarungan ketat.
Setelah bermain imbang 3-3 di pertandingan waktu normal. Kemenangan Lorenz Major akhirnya ditentukan melalui inning tambahan Russel Keane Ishak dkk menang dengan skor 5-4.
Pada fase penyisihan Lorenz Major mampu menaklukkan lawan-lawannya yang dikenal tangguh di pembinaan usia dinia. Kelima lawan yang dihadapi Lorenz adalah JIS Dragon, Gorgeous Bandung, Rusa Hitam Bandung, Garuda Jakarta dan Tigers Teladan Jakarta.
“Meski JIS Dragon yang diperkuat gabungan pemain Jakarta tapi pemain kami menunjukkan mental pemenang mereka sejak dari babak penyisihan. Mereka tetap tampil kompak dan itu yang membuat tim lawan gagal memenangkan pertandingan,” ucap Yusep Firmansyah pelatih Lorenz Major.
Yusep pun menegaskan kemampuan pemain yang ada saat ini punya potensi untuk meraih prestasi di level selanjutnya. Baik di level junior maupun senior nantinya.
“Namun untuk itu pemain harus berlatih secara rutin dan tidak terputus, sehingga kemampuannya bisa terus ditingkatkan,” tegas Yusep.
Sementara itu Lisa Setiadarma Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengprov Perbasasi Banten mengaku kemampuan Lorenz Major adalah buah latihan yang selama ini dijalani. Sehingga mereka bisa menghadapi tekanan lawan di final dan menang dengan skor tipis.
“Anak-anak mampu menunjukkan kualitas permainan yang kuat menghadapi tekanan lawan. Tim ini adalah bibit unggul baseball Banten di masa depan,” ungkap Lisa.
Wanita berparas ayu ini menyatakan keyakinan tim Lorenz Major ini bisa berprestasi lebih baik lagi di masa depan.(apw)