Pembayaran PBB Bisa Pakai QRIS, Inovasi Bapenda Tingkatkan PAD

Pembayaran
SOSIALISASI: Pj Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono membuka sosialisasi pembayaran pajak bumi dan bangunan serta aplikasi Si Cepot di Aula Kantor Kecamatan Tigaraksa, Selasa (21/5/2024).(Credit: Humas Pemkab Tangerang)

”Melalui inovasi ini, Kabu­paten Tangerang berhasil mem­peroleh predikat Daerah ’Di­gital’ dengan indeks ETPD se­besar 100% pada Semester I Tahun 2023 dan 97,5% pada Semester II Tahun 2023 berda­sarkan Laporan Assesmesment Bank Indonesia Tahun 2023,” ungkap Slamat Budi.

Dia mengatakan maksudnya tujuan acara sosialisasi tersebut merupakan salah satu upaya memenuhi peningkatan ke­butuhan wajib pajak serta memberikan kemudahan ke­pada warga Kabupaten Tange­rang untuk dapat mengakses SPPT PBB secara online sekali­gus melakukan pembayaran langsung melalui QRIS.

Bacaan Lainnya

”Acara ini diharapkan mem­bentuk kebiasaan di masyarakat untuk mengakses SPPT secara elektronik dan meningkatkan kemudahan dalam pembayaran PBB melalui kanal pembayaran digital sehingga pembayaran PBB dapat tepat waktu dan hemat biaya karena pembayaran QRIS dan virtual account,” je­lasnya.(sep)

Pos terkait