TANGERANG — Kepengurusan National Paralympic Committee (NPC) Banten masa bakti 2023-2028 resmi dilantik, Rabu (22/05/2024) siang di Hotel Le Semar, Kelapa Dua. Pada pelantikan organisasi pimpinan Yoyoh ini diharapkan bisa mencetak atlet difabel berprestasi internasional.
Hal inilah yang diharapkan oleh Ketua Umum NPC Indonesia Senny Marbun yang disampaikan Ketua I Bidang Organisasi, NPC Indonesia Rio Suseno dalam sambutan tertulis.
“Saat ini atlet difabel Banten sudah mampu menghiasi prestasi Indonesia di level Asia Tenggara maupun Asia. Sekarang ini tinggal kita tingkatkan lagi agar berprestasi di level internasional atau paralimpiade,” ucap Senny.
Seperti yang dihasilkan oleh empat atlet Banten yang sukses mendulang medali pada Asian Paragames yang digelar di Solo. Dimana atlet Banten yakni Maman Rasiman, Mad Husen, Siti Hana Komalasari dan Handayani menyumbang medali buat kontingen Indonesia.