Peningkatan Kompetensi Guru PAUD, Sekda: Pendidikan Usia Dini Dasar Masa Depan Bangsa

Peningkatan
NARA SUMBER: Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch. Maesyal Rasyid menjadi nara sumber dalam Workshop Peningkatan Kompetensi guru PAUD di GSG Puspemkab Tangerang, Jumat (24/5/2024).(Credit: Dok. Humas For Banten Ekspres)

”Guru PAUD harus memiliki kompetensi, kreativitas dan inovasi yang tinggi dalam meng­edukasi anak-anak usia dini sehingga mereka dapat tumbuh dan berkembang men­jadi gene­rasi yang pro­duktif, kuat dan tangguh di mata dunia” ujarnya.

Sementara, Pemerhati Pen­didikan Intan Nurul Hikmah yang juga turut hadir menje­laskan peningkatan kompetensi yang digelar tersebut meru­pakan kegiatan rutin Himpunan Pendidik dan Tenaga Pendidik Anak Usia Dini (Himpaudi) Kabupaten Tangerang.

Bacaan Lainnya

”Workshop ini merupakan kegiatan rutin yang digelar Himpaudi, intinya agar guru PAUD memiliki kompetensi agar anak-anak diajarkan ka­rakter yang baik dan sesuai,” kata Intan.

Lanjut dia, kegiatan yang di­ikuti oleh sekitar 200 orang guru PAUD dari Kecamatan Pasar Kemis dan Balaraja ter­sebut juga bertujuan supaya para tenaga pendidik anak usia dini di Kabupaten Tangerang bisa paham pelaksanaan pem­belajaran melalui sistem pen­didikan merdeka belajar dan memiliki karakter yang kuat, memiliki akhlak mulia, ber­moral, bertoleransi, dan saling bergotong royong.(sep)

Pos terkait