Wahyu Nurjamil Ajak Pemuda Bangun Kota Serang

Wahyu Nurjamil
Bakal Calon (Bacalon) Wali Kota Serang tahun 2024 Wahyu Nurjamil (kanan) di acara dialog publik yang bertepatan pada momentum Hari Lahir Pancasila yang digelar Penggerak Mahasiswa Pelajar Banten di Awie Cafe Resto, Pal Lima, Kota Serang, Sabtu (1/6/2024). (CREDIT: EEN AMELIA JUMIANI/BANTEN EKSPRES)

Dikatakan juga oleh Wahyu Nurjamil, peran pemuda sangatlah penting dalam perkembangan serta pembangunan yang ada di Kota Serang. Diantaranya menjaga kebijakan dan dilibatkan dalam pembentukan kebijakan-kebijakan. “Anak muda itu aktualisasinya tinggi, energinya tinggi. Pemikirannya masih idealis, sehingga dengan partisipasi mereka diharapkan rodanya pemerintahan ini steril dari kepentingan-kepentingan yang tidak perlu,” katanya.

Adapun program-program yang dapat dikawal oleh para mahasiswa adalah program bagaimana membangun kota Serang menjadi Kota Event, pengelolaan sampah hingga mendukung produk UMKM yang ada di Kota Serang. Selain itu, Wahyu Nurjamil mengaku dirinya memiliki pemikiran yang sama dengan para Pemuda yang mana keduanya sama-sama ingin melakukan perubahan terhadap Kota Serang. “Pada hari ini mereka memiliki kesamaan visi untuk mendukung ke arah perubahan Kota Serang, saya kira ini harus dihargai dan juga merupakan kebanggaan buat saya,” katanya.

Pos terkait