Kepala DP3AKB Kota Serang, Anthon Gunawan mengatakan, saat ini angka penyebaran alat kontrasepsi se-Kota Serang sudah mencapai 2.130 dari target pelayanan alat kontrasepsi sebanyak 5.326.
Baca JUGA: Kekerasan Perempuan dan Anak di Banten Capai 162 Kasus, Mayoritas Pelaku Orang Terdekat
Adapun jumlah target pelayanan KB dalam rangka Harganas, kata Anthon, MOP satu, MOW 100, IUD 627, implan 804, suntik 2.022, pil 975, dan kondom 797. “Semua pelayanan gratis tanpa dipungut biaya,” katanya.
BACA JUGA: Tim Satgas Diberi Pelatihan, Cegah Kekerasan Seksual di Lingkungan Kampus
Anthon juga menuturkan PSA ini selain dilakukan di puskesmas, juga dilakukan di beberapa rumah sakit, baik milik pemerintahan maupun swasta dengan mengerahkan 67 bidan di Kota Serang.
“Kita juga ada yang di klinik, berikut juga dengan rumah sakit totalnya dari pemerintah faskesnya itu ada 29, swasta 36 dan PMB 67 total semua ketersediaan tenaga 132 buah,” jelasnya.