Sebabkan Pengendara Sepeda Motor Luka-Luka, Pemasang Baliho Iti Siap Tanggung Jawab

Pemasang Baliho Iti
KUNJUNGAN TIM SHM: Supendi (kiri) suami korban, saat menerima kunjungan Tim SHM atau pemasang baliho Iti Jayabaya ke kediamannya. (Foto: Dokumentasi Tim SHM)

MAUK — Nur Indah Safitri, usia 32 tahun, warga Kampung Nagrek, RT 04 RW 04, Desa Marga Mulya, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, mengalami luka-luka setelah menghantam baliho yang tiba-tiba terjatuh di jalan raya.

Insiden tersebut terjadi di Jalan Raya Mauk, tepatnya dekat SMP SMK Hanjuang, Desa Kedung Dalem, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Banten, sekitar pukul 07.30 WIB, Jumat (7/6/2024).

Bacaan Lainnya

Berdasarkan informasi yang diterima BANTENEKSPRES.CO.ID, baliho yang menyebabkan seorang perempuan itu terjatuh hingga luka-luka, adalah baliho bergambar Bakal Calon Gubernur asal Partai Demokrat Iti Jayabaya.

Tim SHM (Sahabat Haji Munawar) Ahmad Satibi Alwi Sidiq mengakui, Tim SHM yang memasang baliho bergambar Iti Jayabaya yang menyebabkan Nur Indah Safitri terjatuh di jalan raya tersebut.

“SHM itu adalah Sahabat Haji Munawar. Yang mana memang beberapa dewan disuruh memasang baliho Bu Iti,” ucap Ahmad Alwi Satibi Sidiq, saat dihubungi Tangerang Ekspres, Senin (10/6/2024) malam.

Pos terkait