Asmawati menambahkan, pihaknya juga tidak hanya mengapresiasi tim futsal, melainkan siswa yang berprestasi dalam bidang masing-masing juga diberikan apresiasi. Hal tersebut sebagai bukti bahwa pihak sekolah mendukung penuh kegiatan para siswa.
”Saya mendukung penuh kegiatan para siswa. Jadi saya harap siswa tidak puas sampai di sini saja. Terus melakukan prestasi agar dan membawa nama baik sekolah,”paparnya.
Ia menjelaskan, para siswa juga terus dilakukan pembinaan dalam meriah prestasi. Dalam eskul yang ada di sekolah, para siswa dibina dan dibimbing penuh oleh para instruktur masing-masing bidang.
”Saya harap, para pembina juga bisa dengan sabar memberikan pembinaan kepada siswa. Karena, harus penuh dengan kesabaran dalam memberikan pembinaan kepada siswa SD. Jika tidak, maka siswa akan tidak bisa melakukan prestasj mereka,”tutupnya.(ran)