Taman Walet Juara 1 Lomba Kampung Hijau ber-PHBS Tingkat Kabupaten Tangerang 2024

Taman
LOMBA KAMPUNG HIJAU: Sejumlah warga berfoto di wilayah RT 04 RW 11, Kelurahan Sindang Sari, Kecamatan, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, saat persiapan lomba Kampung Hijau dan Berperilaku Hidup Sehat dan Bersih (ber-PHBS) tingkat Kabupaten Tangerang 2024. (Credit: Dokumentasi Kecamatan Pasar Kemis For Banten Ekspres)

TANGERANG—Perumahan Taman Walet RW 11, Kelurahan Sindang Sari, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, meraih juara 1 lomba Kampung Hijau dan Berperilaku Hidup Sehat dan Bersih (ber-PHBS) tingkat Kabupaten Tangerang 2024.

Demikian dikatakan Camat Pasar Kemis Nurhanudin, saat ditanya hasil dari persiapan pihaknya dalam ajang perlombaan Kampung Hijau dan Berperilaku Hidup Sehat dan ber-PHBS tingkat Kabupaten Tangerang 2024, Kamis (20/6/2024).

Bacaan Lainnya

Nurhanudin mengucapkan terima kasih kepada kader, petugas kesehatan Puskesmas Pasar Kemis, pegawai kecamatan, pegawai kelurahan dan para kepala desa yang mendukung serta berparisipasi dalam lomba Kampung Hijau dan ber-PHBS, di RW 11, Kelurahan Sindang Sari.

“Tak lupa juga yang paling utama, saya ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat RW 11 Perumahan Taman Walet, yang sudah menanamkan pola hidup bersih dan sehat. Serta melaksanakan penghijauan dan PHBS yang di kampung SMART (Sehat, Mandiri, Aman, Rajin dan Tertib) dengan juga berinovasi lainnya untuk ber-PHBS,” ucapnya kepada BANTENEKSPRES.CO.ID.

Pos terkait