Bakti Religi 78 Tahun Hari Bhayangkara, Polsek Mauk Percantik Tempat Ibadah

Tempat Ibadah
BAKTI RELIGI: Jajaran Polsek Mauk saat melaksanakan bakti religi atau kerja bakti di tempat ibadah, di Vihara Tjo Soe Kong Kampung Tanjung Kait, Desa Tanjung Anom, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Banten, Jumat (21/6/2024). (Foto: Polsek Mauk)

MAUK — Jajaran Polsek Mauk, Polresta Tangerang, melaksanakan kegiatan bakti religi atau kerja bakti tempat ibadah, Jumat (21/6/2024). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 78 di wilayah hukum Polsek Mauk.

Kapolsek Mauk AKP Kudratullah mengatakan, kegiatan bakti religi atau kerja bakti. “Kegiatan ini, bertujuan untuk meningkatkan kedekatan antara Polri dengan masyarakat,” kata Kudratullah.

Bacaan Lainnya

Selain itu, lanjut Kudratullah, kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian Polri terhadap tempat ibadah. Selain bertujuan untuk meningkatkan kedekatan antara Polri dengan masyarakat.

“Kegiatan bakti religi atau kerja bakti yang kami laksanakan adalah, membersihkan dan memperindah tempat ibadah. Sekaligus memberikan bamtuan peralatan kebersihan,” jelasnya.

Adapun yang menjadi tujuan kegiatan bakti religi atau kerja bakti di tempat ibadah, meliputi; Vihara Tjo Soe Kong, di Kampung Tanjung Kait, Desa Tanjung Anom, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Banten.

Pos terkait